OASE

Roda Kehidupan Berputar: Pedangdut Ini Dulunya Banyak Job, Kini Suaminya Harus Jadi Ojol Demi Bertahan Hidup

Selasa, 19 November 2024 - 14:10 WIB

Penulis :

Redaksi
Tags : Pedangdut, Ira Swara, Penyanyi dangdut, driver ojek online, ojol, covid-19,
Roda Kehidupan Berputar: Pedangdut Ini Dulunya Banyak Job, Kini Suaminya Harus Jadi Ojol Demi Bertahan Hidup
Penyanyi dangdut, Ira Swara

Hukum & Bisnis - Masih ingat dengan penyanyi dangdut Ira Swara? Dulu sempat mengalami masa kejayaan yang membuatnya banjir tawaran job manggun. Namun, kini harus berjuang keras bersama suaminya demi memenuhi kebutuhan hidup. Itulah roda kehiduapan yang harus terus berputar.

Dalam sebuah wawancara di program acara sebuah televisi swasta, Ira mengungkapkan perjuangan berat yang harus mereka lalui setelah pandemi Covid-19 menghantam ekonomi keluarga mereka.

Dulu, Ira Swara memilih untuk mundur sejenak dari dunia hiburan demi mengurus keluarga. Ia merasa lebih nyaman dengan kehidupan yang lebih tenang di rumah bersama anak-anak.

"Dulu aku sempat mundur dari entertainment, kalau punya usaha penginnya di rumah, ngurus anak-anak, makanya sempat vakum," ujarnya. Namun, karena keadaan yang memaksa, Ira akhirnya kembali terjun ke dunia hiburan untuk mengandalkan keahliannya bernyanyi demi menghidupi keluarga.

Namun, perjuangan mereka tidak berhenti di situ. Suami Ira yang sebelumnya bekerja sebagai arsitek, juga terpaksa beralih profesi menjadi driver ojek online demi mencukupi kebutuhan keluarga.

"Suami jadi driver online untuk menuhin kebutuhan," ungkap Ira.

Keputusan itu diambil karena sulitnya mendapatkan pekerjaan di usia yang sudah tidak muda lagi. "Suami arsitek, tapi udah cari kerjaan ditolak-tolak," tambahnya.

Meskipun penghasilan yang didapatkan dari menjadi ojek online jauh dari cukup, Ira tetap bersyukur.

"Dari penghasilan itu, alhamdulillah, kita bisa bertahan. Meskipun cuma sisa Rp 100.000 buat makan, tapi masih ada syukur," ujarnya dengan penuh keteguhan.

Perubahan besar dalam kehidupan Ira dan keluarganya dimulai sejak pandemi Covid-19 melanda. Bisnis yang dijalankan bersama suami pun terkena dampaknya.

"Semenjak Covid kemarin, imbasnya sangat besar, secara finansial kami banyak mengalami perubahan," kata Ira.

Bahkan putri mereka sempat cuti kuliah karena kesulitan finansial yang mereka alami. Untuk bertahan hidup, Ira terpaksa meminjam uang, menjual aset, dan bahkan harus pindah ke rumah kontrakan.

Meskipun banyak tantangan yang harus dihadapi, Ira tetap bersyukur. "Aku bersyukur aku masih kuat, dalam arti kuat iman. Walaupun stres, alhamdulillah bisa jalanin," ucapnya dengan penuh rasa syukur.

Ia merasa harus tetap kuat demi anak-anak dan keluarganya. "Pasrah, dinikmati aja," lanjutnya.

 

Kisah kehidupan Ira Swara dan suami menunjukkan bahwa hidup memang penuh liku, dan terkadang kita harus menghadapi perubahan yang tak terduga. Namun, dengan keteguhan hati dan rasa syukur, mereka terus berjuang demi keluarga dan masa depan yang lebih baik.